Bupati Tangerang Resmikan Pembangunan B Residence
Bupati Kabupaten Tangerang Ahmed Zaki Iskandar meresmikan dimulainya pembangunan apartemen eksklusif, B Residence yang dikembangkan oleh PT. Maju Gemilang Mandiri (MGM) Propertindo. PT Wijaya Karya Gedung sebagai kontraktor utama akan mengerjakan struktur apartemen 3 menara tersebut.
“Kegiatan ini sebagai wujud syukur kami atas mulainya main building proyek Apartement B Residence sekaligus wujud komitmen kami kepada konsumen akan perkembangan apartement B Residence tersebut,” ujar Direktur Utama MGM Propertindo, Lukas Buntoro, saat peresmian di Marketing Gallery, BSD, Tangerang, Sabtu, (25/3/2017). Acara ini juga dihadiri oleh para komisaris MGM Propertindo, jajaran pimpinan bank, dan sejumlah rekanan.
B Residence adalah apartemen eksklusif selangkah dari AEON Mall dan ICE BSD yang memiliki 3 tower (Tulip, Rose, Lotus), dimana masing-masing tower berdiri 40 lantai dengan total 1.856 unit. Untuk tower pertama Tulip telah terjual 100% dan tower kedua Rose telah terjual 80%. Saat ini MGM Propertindo mulai memasarkan tower ketiga apartemen yaitu Tower Lotus. Apartemen ini berdiri di area tanah seluas 6.800 m² yang terletak di Jalan Edutown BSD City dengan fasilitas lengkap seperti; lobby, cafe, food court, swimming pool, play ground, study lounge, roof garden, dan lainnya.
Untuk merampungkan pembangunan apartemen tersebut, MGM Propertindo menggandeng konsultan arsitek PT. Megatika International. Semantara perencana struktur dari PT. Arkonin, perencana MEP PT. Mitra Perdana Engineering dan pemeriksaan tanah PT. Testana Indoteknika. Adapun urusan amdal dilakukan oleh PT. INOA Konsultindo, serta kontraktor pondasi oleh PT. Frankipile Indonesia.
Pekerjaan pondasi sudah dimulai sejak April 2016 dan selesai pada bulan Maret 2017. Selanjutnya pembangunan bangunan podium akan dimulai dari Lantai Basement sampai Plaza level (Swimming Pool), berlangsung dari April 2017 – Oktober 2017. Kemudian akan diikuti secara overlapped dan bertahap pelaksanaan untuk pembangunan Struktur Tower, ditargetkan 7-10 hari per lantai sampai dengan Roof Top di lantai ke-40 (33 Lantai).
“Topping Off pertama di Tower Tulip direncanakan pada bulan Mei 2018. Serah terima Tower Tulip ini direncanakan di Desember 2018. Selanjutnya serah terima Tower Rose direncanakan pada Juli 2019, dan serah terima Tower Lotus direncanakan pada Desember 2019. Untuk serah terima antar tower berjarak kurang lebih 6 bulan,” terang Lukas.
Perkembangan Pesat
Serpong dengan perkembangannya yang sangat pesat menjadi daya tarik investasi properti di kawasan tersebut. Aneka sarana dan fasilitas yang lengkap, termasuk fasilitas hiburan dan rekreasi, serta kuliner juga turut mendongkrak peningkatan properti. Tidak hanya itu, Serpong yang dekat dengan Bandara International Soekarno Hatta juga kian menawan seiring rencana pembangunan ruas Jalan Tol Serpong Balaraja yang menghubungkan Tangerang dan Tangerang Selatan.
B Residence menawarkan harga yang terjangkau sesuai dengan konsep sebagai hunian yang nyaman untuk young generation. Apartemen ini juga dekat dengan sejumlah kampus perguruan tinggi, seperti Universitas Prasetya Mulya, Universitas Multimedia Nusantara, STT Sriwijaya, serta Atma Jaya yang sedang di bangun. Selain itu, B Residence juga berlokasi dekat dengan ICE (Indonesia Convention Exhibition) dimana saat ini ICE BSD merupakan gedung pameran terbesar di Asia Tenggara. Tentu ini merupakan peluang bagi pemilik unit B Residence karena bisa menjadi support yang baik untuk ICE.
Saat ini, unit apartemen tersebut dipasarkan mulai dari Rp 400 – Rp 600 jutaan. “Para profesional, termasuk mahasiswa di sekitar BSD adalah potensial market kami,” tegas Lukas. [Pio]
Sumber:
http://propertyandthecity.com/index.php/berita-properti/940-bupati-tangerang-resmikan-pembangunan-b-residence
Tidak ada komentar:
Posting Komentar